Rabu, 12 Juni 2019

ALUMNI SMEA/SMKN TEMPEL GELAR KOPDAR DADAKAN

SLEMAN, 9 Juni 2019 - Meski Pengurus Paguyuban Alumni SMEA Tempel "TOMBO KANGEN" tidak secara resmi membuat agenda Temu Kangen Alumni, namun atas dorongan keinginan untuk saling ketemu diantara para alumni baik per angkatan maupun lintas angkatan tetap tinggi. Oleh sebab itu atas usulan beberapa perwakilan dari beberapa angkatan maka secara spontan terselenggara acara temu alumni yang bertajuk "KOPDAR ALUMNI SMEA/SMKN Tempel" yang berlangsung pada tanggal 9 Juni 2019 di kawasan Ancol Bligo, Ngluwar, Magelang.